Rilis Suku Bunga Pada Januari 2017, BOJ, ECB, BOC - Lab Forex

Analisa Fundamental, Tehnikal. All About Forex

Breaking

Kamis, 05 Januari 2017

Rilis Suku Bunga Pada Januari 2017, BOJ, ECB, BOC


Awal tahun Januari 2017 ini ada 3 bank central yang akan merilis tingkat suku bunga, Bank Of Japan, European Central Bank dan Bank Of Canada.  
Pada bulan yang sama Januari tahun 2016 lalu Bank Central Japan menurunkan suku bunga ke level minus 0.10% dan sepanjang tahun 2016 hanya melakukan perubahan sekali . Sementara Bank Central Eropa (ECB) pada tahun 2016 menurunkan suku bunga ke 0% dan juga hanya melakukan perubahan sekali saja sepanjang tahun 2016. Sementara bank central Canada sepanjang tahun 2016 tidak melakukan perubahan tingkat suku bunga pada tahun 2016 ,tetap pada level 0.50%.



Bagaimana perkiraan perubahan tingkat suku bunga BOJ BOC dan ECB pada Januari ini ? Jika melihat kondisi perkembangan terakhir saya masih melihat tingkat suku ketiga bank central tersebut masih akan tetap alias tidak terlihat untuk melakukan perubahan tingkat suku bunga, tetapi mungkin akan fokus diperubahan atau penekanan di kebijakan moneter. 

Jadi perlu bagi kita nantinya sebagai trader untuk mengetahui kebijakan moneter apa yang diambil oleh ketiga bank central tersebut untuk memanfaatkan peluang trading.

Ketiga rilis suku bunga dari bank central ini akan jadi daftar fokus saya pada bulan Januari 2017 ini. 

Salam By LabForex





Tidak ada komentar:

Posting Komentar