Perdebatan Antara Belajar Dari Master Atau Dari Mentor - Lab Forex

Analisa Fundamental, Tehnikal. All About Forex

Breaking

Kamis, 11 Januari 2018

Perdebatan Antara Belajar Dari Master Atau Dari Mentor


Perdebatan mengenai master trader forex yang gadungan semakin banyak admin temukan di media sosial facebook. Entah karena murid kecewa tidak mendapatkan apa yang diharapkan dari orang yang mengajarinya mengenai trading forex, si murid menumpahkan kekecewaannya di media sosial facebook. 

Admin mencoba mencari alur mengapa sampai terjadi seperti itu. Pertama mari kita bahas dulu mengenai istilah. 

Apa itu Master ?

Master itu menurut pemahaman admin sendiri adalah orang yang ahli. Ahli apa? macem macem tentunya, yang jelas orang tersebut mempunyai keahlian tertentu diatas rata rata level keahlian dari mayoritas. Misal master Chef artinya orang tersebut ahli dalam hal memasak, racikan makanan yang dimasak oleh master chef ini lebih enak dibanding racikan orang orang yang bisa memasak. 

Kita kasih contoh master lain, Master kungfu artinya orang tersebut ahli dalam bela diri aliran kungfu. Banyak yang ikut latihan kungfu tetapi tidak semua dapat mencapai level master, level master kungfu dimana keahliannya diatas rata rata dari keahlian banyak orang.


Mentor

Mentor sendiri adalah pembimbing atau pengasuh, biasanya ini untuk mahasiswa. Seorang mentor biasanya penuh dengan kebijaksanaan, sabar, pandai mendidik pandai mengarahkan, pandai mengarahkan, dan kata mentor ini semakin asik di dengar akhir akhir ini. 


Guru

Jelas ya kita semua arti dari guru, guru itu adalah pengajar suatu ilmu. Misal guru matematika, artinya orang tersebut mengajarkan pengetahuan matematika. Guru ekonomi, artinya guru tersebut mengajarkan hal ekonomi. 

Nah kita hubungkan ke dunia pendidikan trading forex. Coba ingat anda belajar ke siapa? apakah dia master trading? atau mentor? atau guru forex?

Jika anda belajar dari seorang master trading forex, berarti master tersebut memang sudah sangat ahli dalam praktek nyata dalam trading. Si master sudah menghasilkan dari bidang itu sendiri ( trading), karena keahliannya itu dan sampai bisa menghasilkan selama dia menekuni dunia tersebut. 

Beruntung bila anda bisa belajar dari seorang master trading langsung. Karena pengalaman pengalam dan ilmu yang dia miliki bisa anda serap. 

Tetapi kelemahan belajar dari seorang master trading adalah bahwa tidak semua master master trading itu bisa menyampaikan ilmu nya dengan baik ke murid muridnya. Si master tidak punya bakat untuk jadi pengajar alias tidak tahu caranya menyalurkan ilmunya. hal ini yang sering terjadi, sehingga menjadi kerugian bagi si murid yang belajar. Bukan si Master tidak hebat atau tidak punya ilmu hanya saja si master tidak tahu cara mengajar. Salahkah si master dalam hal ini? tentunya tidak karena tidak semua orang diberi bakat mengajar. Seperti teman saya sendiri, dia hebat dalam trading, tapi orangnya pendiam, bukan dia tidak mau berbagi ilmu dengan saya,tapi dia langsung terbata bata ketika menjelaskan. Gugup , gemetaran dan lain lain. 

Jadi jika Anda sedang belajar atau akan belajar dengan seorang master trading, resikonya harus Anda terima jika terjadi seperti hal diatas.

Jika anda belajar dengan seorang mentor atau guru trading forex? 
Anda juga beruntung jika belajar dari seorang mentor atau guru forex karena biasanya mereka ahli dalam menyampaikan ilmu trading. Bisa membimbing Anda menjadi trader yang lebih baik dibanding sebelumnya. 

Tetapi tentunya ada juga kekurangan belajar dengan seorang mentor atau dari seorang guru. Mereka belum tentu sukses dalam trading . Sama halnya seperti seorang guru ekonomi, si guru tahu semua hal hal mengenai peluang bisnis. Tetapi si guru tidak praktekkan peluang bisnis tersebut. 

Peluang yang disampaikan si guru itu tidak salah dan tidak mengada ada. Hanya saja si guru tidak bakat jadi pebisnis, si guru lebih bakat dalam mengajar. Jadi ilmu yang disampaikan oleh guru itu tidak ada yang salah karena dia hanya menyampaikan ilmu ilmu yang sudah terbukti. 

Jadi jika anda mencari guru yang sukses dalam dunia trading nyata, belum tentu semua guru itu trading. Tapi apakah salah belajar dengan guru atau mentor trading? Tentu saja tidak salah, karena kita butuh ilmu trading. Contoh apa itu indikator Moving Average ? Tentunya kita tidak perlu mendapatkan penjelasan mengenai moving average dari seorang master. 




Kesimpulan : 


Belajar dengan seorang master ataupun seorang mentor ataupun seorang guru akan ada untung ruginya. Tetapi tidak akan salah jika Anda belajar dari mereka mereka. 

Yang penting Anda mengetahui keuntungan dan sisi kekurangannya jika belajar dari mereka mereka. 

Jangan menyalahkan seorang master trader jika dia tidak berhasil memberi Anda ilmu tradingnya, mungkin masternya memang tidak ada bakat untuk mengajar sehingga gagal menyalurkan ilmunya terhadap Anda. 

Jangan memaksa seorang guru atau mentor menunjukkan hasil hasil tradingnya, karena profesi mereka memang hanya guru atau mentor dimana tidak harus berhasil dalam dunia trading. Karena menjadi mentor atau guru mereka harus punya bakat dalam hal mengajar dan banyak ilmu, tidak harus menjadi bisnis man jika Anda adalah seorang guru ekonomi seperti ilustrasi diatas. 

Silahkan berikan komentar anda di kolom komentar. 

Salam LabForex Selalu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar