Hasil Pertemuan OPEC 1 November 2016 , Indonesia Pilih Keluar Dari OPEC - Lab Forex

Analisa Fundamental, Tehnikal. All About Forex

Breaking

Kamis, 01 Desember 2016

Hasil Pertemuan OPEC 1 November 2016 , Indonesia Pilih Keluar Dari OPEC



Mayoritas Member OPEC sepakat melakukan pengurangan produksi minyak dalam rangka stabilkan stok minyak dunia yang melimpah. Sementara Rusia yang bukan anggota OPEC juga sepakat melakukan pengurangan produksi minyak.. 

Jelasnya hasil  pertemuan OPEC ini membuat harga Minyak langsung menguat , saat saya menulis tulisan ini harga WTI OIL berada di 50$/Barell dan Brent OIL berada di 54$/Barrel. Menguatnya harga minyak ini membuat pair USDCAD ambruk dengan mantap.. 

Berikut hasil kesepakatan pertemuan OPEC :

- Saudi mengurangi produksi sebesar 486.000 Barrel Perhari
- Irak mengurangi produksi sebesar 209.000 Barrel Perhari
- Kuwait mengurangi produksi sebesar 130.000 Barrel Perhari
- Rusia mengurangi produksi sebesar 300.000 Barrel Perhari
- Iran akan menambah produksi 90.000 Barrel Perharu
- Nigeria dan Libya bebas dari keharusan untuk mengurangi produksi. 

Indonesia sendiri keluar dari member OPEC, Setelah terjadi kesepakatan pemotongan produksi, dimana Indonesia diminta untuk menurunkan produksi sebesar 5% dari produksinya atau harus turun jumlah produksi 37.000 barrel per hari. 

Indonesia menganggap hal itu memberatkan, dan tidak sejalan dengan kepentingan nasional. Karena, kata Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan, "Kebutuhan penerimaan negara masih besar dan pada RAPBN 2017 disepakati produksi minyak di 2017 hanya turun sebesar 5.000 barel dibandingkan 2016.

Menurut Presiden Joko Widodo, "karena untuk perbaikan APBN, ya kalau memang kita harus keluar (dari OPEC) , tidak ada masalah,"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar